Moto E4 dan Moto E4 Plus Siap Bersaing Dengan Produk China Lainnya
Moto E4 dan Moto E4 Plus (Gambar Techandroids.com) |
Keberadaan Motorola di tanah air memang tidak semeriah dulu. Semenjak masuknya merek-merek smartphone dari negeri China membuat Motorola semakin tenggelam. Sampai akhirnya Motorola pun diakuisisi oleh produsen asal China lainnya yakni Lenovo.
Smartphone ini berjalan menggunakan sistem operasi Android 7.1 Nougat dan hadir dalam dua pilihan yakni SIM Single dan Dual SIM card. Kedua produk tersebut tentu memiliki beberapa perbedaan diantaranya adalah sebagai berikut :
Moto E4 (Gambar Techandroids.com) |
Moto E4
Smartphone ini memiliki ukuran 144,5 x 72 x 9,3 mm dan berat 150 gram. Smartphone ini memiliki lapisan anti air. Fitur smartphone ini dilengkapi layar laminasi 5 inci dengan kaca melengkung 2.5D. Layarnya memiliki resolusi 1280 x 720 piksel, dan sudah mendukung multi-touch.
Selain itu smartphone Moto E4 menggunakan prosesor quad-core Snapdragon 425 1.4GHz dengan GPU Adreno 308. Smartphone ini memiliki RAM 2GB, dengan penyimpanan internal 16GB dan bisa ditambah dengan kartu memori tambahan.
Sedangkan pada bagian kamera Motorola E4 memiliki sensor kamera selfie 5MP dengan bukaan F/2.2, dengan lensa wide-angle 74 derajat Bukaan, lensa wide-angle 74 derajat, ukuran pixel 1.4micron dan LED flash.
Sementara pada bagian belakangnya terdapat kamera utama 8MP dengan LED Flash, bukaan F/2.2, 1.12micron pixel, lensa wide-angle 71 derajat, dengan LED Flash dan dukungan Auto Focus. Smartphone ini didukung dengan baterai dengan kapasitas 2800 mAh yang bisa dilepas dan sudah mendukung pengisian cepat 5W atau 10W.
Terdapat beberapa pilihan konektivitas termasuk 4G VoLTE, Wi-Fi 802.11 a / b / g / n, Hotspot Wi-Fi, Bluetooth V4.1 LE, GPS, opsional NFC, Radio FM, 3.5mm Audio Jack dan lain-lain. Smartphone Moto E4 dibanderol dengan harga 129,99 USD atau setara dengan Rp.1,7 jutaan. Tersedia dalam pilihan warna Fine Gold dan Licorice Black.
Moto E4 Plus (Gambar Techandroids.com) |
Moto E4 Plus
Smartphone ini memiliki varian premium yakni E4 Plus yang memiliki layar layar multi-touch dengan kaca melengkung 2.5D berukuran 2,5 inci dengan resolusi 1280 x 720 piksel.
Smartphone ini memiliki prosesor quad-core Qualcomm Snapdragon 425/427 quad-core 1.4GHz dengan GPU Adreno 308. Smartphone ini memiliki RAM 2GB dan memiliki pilihan penyimpanan internal 16GB / 32GB dan bisa ditambah dengan menggunakan kartu MicroSD.
Selain itu kamera utama Moto E4 Plus menggunakan sensor 13MP yang dilengkapi dengan LED Flash, bukaan F/2.0, dengan ukuran 1.12 mikron pixel, dengan lensa sudut lebar 78 derajat dan memiliki kemampuan Auto Focus.
Sementara itu kamera depannya memiliki kemampuan 5MP yang sama dengan E4 dengan bukaan F/2.2, piksel 1,4 mikron, dengan luas lensa 74 derajat dan LED Flash. Smartphone ini memiliki dimensi 155 x 77,5 x 9,55 mm dan berat 181 gram serta memiliki lapisan anti air.
Moto E4 Plus ini sudah mendukung baterai dengan kapasitas besar yakni 5000 mAh dan mendukung pengisian cepat 10W. Terdapat pilihan konektivitas kurang lebih sama dengan E4 yang mencakup 4G VoLTE, Wi-Fi 802.11 a / b / g / n, Hotspot Wi-Fi, Bluetooth V4.1 LE, GPS, NFC opsional, Radio FM, 3.5mm Audio Jack dan lain-lain, dikutip dari TechAndroids.com (12/06/2017).
Moto E4 Plus dibanderol dengan harga $ 179,99 atau setara dengan Rp.2,3 jutaan. Smartphone ini hadir dalam tiga pilihan warna yakni Iron Grey (Abu-abu), Blush Gold (Emas) dan Oxford Blue (Biru). Belum diketahui apakah kedua perangkat ini akan masuk ke Indonesia atau tidak.
0 Response to "Moto E4 dan Moto E4 Plus Siap Bersaing Dengan Produk China Lainnya"
Posting Komentar