Card Phone, Ponsel Seukuran Kartu Kredit

Aiek E1 (Foto GSMArena)

Selama ini banyak bermunculan smartphone-smartphone terbaru. Mereka memperebutkan konsumen dengan membuat smartphone dengan berbagai fitur menarik. Tetapi konsumen sebenarnya sudah agak jenuh dengan model yang kurang lebih hampir sama antara satu smartphone dengan smartphone yang lain. 

Tetapi kali ini muncul ponsel yang diluar dari biasanya. Ponsel ini diberi nama Aiek E1 yang memiliki layar OLED dan memiliki ukuran seperti kartu kredit. Ponsel ini memiliki ketipisan hanya 6.5mm dan tentunya sangat nyaman untuk dibawa kemana pun.

Ponsel ini tidak menggunakan sistem operasi Android atau iOS, artinya ponsel ini tidak menggunakan sistem operasi apa pun. Serta tidak mendukung Apple Pay, Android Pay atau layanan pembayaran berbasis smartphone lainnya. 

Dalam kotak pembelian Aiek E1 hanya terdapat buku panduan, dan kabel micro USB 2.0 untuk mengisi ulang daya baterai ponsel ini. Untuk ketahanan baterai, ponsel ini sudah menggunakan baterai dengan kapasitas 320mAh tetapi sanggup bertahan selama 3 hari. 

Ponsel Aiek E1 dapat berjalan di kedua jaringan GSM dan CDMA karena memiliki dual-SIM tetapi tidak bisa aktif keduanya. Selain itu ponsel ini dilengkapi pula dengan bluetooth yang bisa dipasangkan dengan headset bluetooth. Ponsel ini dibanderol kurang dari 10 USD atau sekitar Rp.130 ribuan, seperti dikutip dari GSMArena (8/01/2017).

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Card Phone, Ponsel Seukuran Kartu Kredit "

Posting Komentar